Assalamualaikum semua khususnya para peserta Belajar Menulis Gelombang 23 dan 24 semoga kita semua dalam keadaan sehat dan sejahtera, aamiiin.
Kata orang malam minggu malam yang panjang mungkin benar juga ya bagi sebagian orang karena bisa bergadang tanpa takut besoknya kesiangan dan telat masuk kantor. Opening Ceremony Belajar Menulis gelombang 23 dan 24 mengadakannya pas banget di malam minggu. Pada saat om jay memposting pemberitahuan acara ini jauh- jauh hari saya sudah memberi tahu pada anak sulung ku ingetin bunda ya takut lupa. Malam opening pun tiba tadi malam tepatnya tanggal 15 Januari 2022 pukul 19.30 acara di mulai dengan moderator acara di bawakan dengan baik oleh bu Widia yang jago bikin puisi, beliau pun membacakan satu puisinya dan saya suka bu, keren. Susunan acara terdiri dari:
1. Pembukaan
2. Sambutan
3. Daftar Pemateri
4. Pemaparan Aturan Main
5. Kesaksian
6. Tanya Jawab
7. Doa dan Penutup
Pada acara ini turut hadir Bapak pencetus Belajar Menulis dan sekaligus sang blogger yaitu : Bapak Wijaya Kusuma atau sapaan akrabnya om Jay membawakan sambutan, ada bu Aam membacakan daftar pemateri, bunda Kanjeng, bu Ewi, pak Dail, pak Brian menjelaskan aturan permainan bagi para peserta Belajar Menulis, serta para alumni Belajar Menulis angkatan sebelumnya sebagai testimoni. Terlihat suasana yang hangat juga saling membagi pengalaman dari mulai tidak menulis buku sampai jadi seorang penulis, dari yang tadinya belum punya buku karangan sendiri sampai akhirnya bisa menerbitkan buku solo bahkan ada yang sudah banyak menerbitkan buku solonya berkat ikut Belajar Menulis di grup ini, yang di pelopori oleh om Jay, saya jadi termotivasi nih ingin seperti para senior yang duluan gabung dan lulus, mengingat saya benar-benar baru mengenal dan baru terjun di dunia tulis menulis. Sungguh harus banyak belajar pada mereka dan bimbingan dari para panitia penyelenggara.
Om Jay pada sambutannya mengatakan Blog selain isi dari tulisan resume juga boleh di isi dengan tulisan yang lain biar terbiasa menulis, dan kalau mau lulus harus fokus. Kata kuncinya "FOKUS". Teruslah menulis hingga tulisan mu menemui takdirnya.
Jadwal Kegiatan dan Materi Kelas Menulis Gelombang 23 & 24
Pak Brian menjelaskan mengenai "Aturan Main Pelatihan Menulis." Syarat utama yang harus diikuti oleh setiap peserta adalah:
1. Menerbitkan buku solo, bisa dari kumpulan resume yg kita buat dari pemateri sebanyak minimal 20 resume atau bisa juga dari karangan kita yang lain, jadi bebas mau yang mana.
2. Menulis resume atau rangkuman materi di blog masing-masing dari nara sumber minimal 20.
30. Berlangsung 30 pertemuan selama +- 3 bulan, 20 di buat resume dan 10 pertemuan motivasi.
Semua itu syarat untuk lulus Belajar Menulis, semanggaattt.
Untuk lebih lengkapnya bisa di liat di sini
1. Administrasi pelatihan
3. Hasil Pelatihan
4. Dua syarat Lulus Pelatihan
5. Alur Pelatihan
6. Aktifitas Harian
7. Keterangan Resume
8. Formulir Pengumpulan Resume dan Ketentuan
9. Buku Penerbitan
Tak terasa acara pun sudah berakhir dengan tanya jawab dari beberapa peserta yang hadir dan sampailah pada penghujung dengan ucapan syukur dan doa acara berjalan lancar, alhamdulillah.
Lengkap banget bu. Salam krnal, sala literasi
ReplyDeleteTerimakasih salam kenal juga salam literasi
DeleteMantap... Paket komplit...👍👍
ReplyDeleteHehee... Saya masih belajar nih bu
DeleteLengkap sekali nyai..
ReplyDeleteBisa belajar dari sini ni..
Mantap dan luar biasa Ibu, sebagai motivasi
ReplyDelete