Lokakarya 1 cgp angkatan
Pada tanggal 28 Nopember 2022 tepatnya hari Sabtu, kami para cgp angkatan tujuh kabupaten Majalengka mengadakan lokakarya ke 1.
Pada lokakarya kegiatan kami tidak jauh berbeda dengan lokakarya lokakarya. Hanya kami sekarang yang tidak lagi memperkenalkan diri dan sekolah tempat mengajar kami.
Pada bengkel 1 ini kamipun membagi kelompok tiap modul yang sudah kami kerjakan pada LMS.
Kamipun berkolaborasi hanya bedanya anggota kami semua berasal dari Majalengka , beda dengan di LMS kami sekelompok dengan yang berbeda daerah
Serunya mengikuti lokakarya....seneng rasanya ...ternyata kita- kita saja para guru merasa senang gembira, dan semangatt..dalam belajar bila dipadukan dengan bermain. Tidak stress, tidak tegang, dan timbul rasa percaya diri.
Tidak salah Ki Hajar Dewantara ingin merdeka belajar, bermain bagian kodrat anak. Guru sebagai motivator dan fasilitator bagi murid, serta murid berhak mendapatkan kebahagiaan yang setinggi-tingginya
Karena belajar sambil bermain memang sungguh asyiikk...serta bisa memberi energi positif bagi murid
Serta disini para Pengajar Praktiknya pun sangat mengerti kami, jadi kolaborasipun tercipta dengan baik. Suasana kegiatan pun berjalan menyenangkan
Permainan yang kami lakukan sungguh bisa membuat kami terpingkal- pingkal mengingat masa kecil dahulu kala.
Kini terulang lagi dimana kami bukan anak kecil lagi, ternyata permainan nangkap bola dengan mata tertutup bagian orang paling depan, dan kedua, sedangkan orang ketiga sebagai pengarah arah untuk mengambil bola karena yang ketiga atau paling belakang tidak menutup matanya.
Keseruan pun terjadi, permaina inipun membuat kami berkeringat campur cape dengan tertawa, lucu dengan ulah sendiri, apalagi melihat kelompok lain yang belum berhasil dan kerepotan untuk menemukan bola yang dimaksud
CGP memang hebat
Salam semangat buat CGP

Luar biasa Bu, teeus berkarya..
ReplyDelete